Pelantikan Pengurus Wadah Pembantu Pelayanan GPM Pniel Tawa Berlangsung Khidmat - Warta Global Malut

Mobile Menu

Pendaftaran Jurnalis

Klik

More News

logoblog

Pelantikan Pengurus Wadah Pembantu Pelayanan GPM Pniel Tawa Berlangsung Khidmat

Sunday, 23 February 2025


Halsel, WARTAGLOBAL.id – Jemaat GPM Pniel Tawa menggelar acara pelantikan pengurus Wadah Pembantu Pelayanan (WPP) dalam sebuah ibadah yang berlangsung khidmat pada Minggu, 23 Februari 2025. Acara ini dipimpin langsung oleh Ibu Pdt. Ny. Gweny Salawanei Telusa, S.Si Teol., yang sekaligus meneguhkan para pengurus baru dalam tugas pelayanan mereka.


Dalam pelantikan tersebut, sebanyak 64 orang yang terdiri dari pengurus dan pengasuh dari berbagai unit pelayanan resmi dilantik. Mereka akan mengemban tugas selama lima tahun ke depan untuk membantu pelaksanaan pelayanan gerejawi di Jemaat Pniel Tawa. Pelantikan ini menjadi momen penting bagi jemaat, menandai awal tanggung jawab baru bagi para pelayan yang telah dipilih.



Sebelum prosesi pelantikan dilaksanakan, Pdt. Ny. Gweny Salawanei Telusa menyampaikan khotbah mingguan yang menekankan pentingnya kesabaran dalam menjalankan tugas pelayanan. Ia menegaskan bahwa menjadi pelayan Tuhan bukanlah perkara yang mudah karena berbagai tantangan pasti akan dihadapi. Namun, ia mengingatkan bahwa sebagai pelayan, setiap individu harus selalu menggantungkan harapan kepada Tuhan agar dapat menjalankan tugas dengan setia dan penuh dedikasi.


Seusai pelantikan, salah satu peserta" Ibu Meyen Boriri "yang dilantik menyampaikan apresiasinya terhadap momentum sakral ini. Ia menegaskan bahwa menjadi seorang pelayan dalam gereja memerlukan ketekunan dan komitmen yang tinggi. Menurutnya, tanggung jawab yang diemban bukan sekadar formalitas, melainkan amanah yang harus dijalankan dengan tulus dan penuh keikhlasan demi kemajuan pelayanan di jemaat," Ujarnya"


Lanjut ' Gweny, Pelantikan ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi pelayanan di Jemaat GPM Pniel Tawa. Dengan adanya kepengurusan baru yang telah dilantik, diharapkan pelayanan gereja dapat semakin berkembang dan memberikan manfaat bagi seluruh jemaat. Para pengurus dan pengasuh yang baru diresmikan diharapkan dapat menjadi teladan dalam kehidupan rohani, serta terus memperkuat semangat kebersamaan dan pelayanan di lingkungan gereja.


Dengan semangat kebersamaan dan pengabdian yang tinggi, para pengurus Wadah Pembantu Pelayanan GPM Pniel Tawa kini siap melangkah dalam tugas mereka. Mereka diharapkan dapat bekerja sama dengan baik, saling mendukung, dan menjalankan tanggung jawab mereka dengan penuh kesungguhan demi kemuliaan nama Tuhan.


Ichan*


KALI DIBACA

No comments:

Post a Comment