
HAL-SEL, WARTAGLOBAL.id— Realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Halmahera Selatan hingga Oktober 2025 mencapai Rp 220,7 miliar. Capaian ini sudah mendekati 90 persen dari target tahunan sebesar Rp 247 miliar.
Kepala Bidang Pendapatan BPKAD Halmahera Selatan, Sarjan Jafar, menyampaikan bahwa pencapaian tersebut mencerminkan pengelolaan pendapatan yang semakin efektif.
“Angka ini merupakan total realisasi dari Januari sampai Oktober,” jelasnya, Selasa (25/11).
Ia menyebutkan bahwa pajak daerah masih menjadi penyumbang terbesar PAD, didukung meningkatnya kesadaran masyarakat dalam memenuhi kewajiban perpajakan.
“Tingkat kesadaran masyarakat untuk membayar pajak semakin baik. Ini menjadi sinyal positif bagi PAD kita,” ujarnya.
Sarjan optimistis PAD tahun ini dapat menembus Rp 250 miliar sehingga melampaui target yang telah ditetapkan pemerintah daerah.
Sementara itu, untuk tahun anggaran 2026, Pemkab Halmahera Selatan menetapkan target baru sebesar Rp 264 miliar. Sarjan berharap seluruh OPD terus memperkuat inovasi guna mendorong pertumbuhan pendapatan.
“Dengan kolaborasi dan inovasi dari semua OPD, kami yakin PAD Halsel akan terus meningkat,” tegasnya.
Redaksi: IMK
KALI DIBACA